iklan banner

Labels

Home » » Angkat Tumor, Ikan Mas Ini Lakukan Prosedur Operasi

Angkat Tumor, Ikan Mas Ini Lakukan Prosedur Operasi



Bagi pemilik binatang peliharaan, tentu tidak ingin hewannya terkena penyakit yang berbahaya. Dan jika sudah terkena penyakit, biasanya rela melakukan apapun juga demi kesembuhan peliharaannya tersebut.

Jika binatang tersebut seperti anjing atau kucing, mungkin sudah banyak dokter hewan yang bisa menyembuhkan penyakitnya. Tetapi jika hewan peliharaan tersebut ikan, tentu akan dibuat kebingungan, apalagi jika terkena tumor.

Tetapi foto-foto menakjubkan ini menunjukkan dokter hewan melakukan operasi yang sangat penting untuk 'Monty,' yaitu seekor ikan mas yan sangat kecil sekali, yang berada di bawah pisau untuk melepaskan tumor di balik matanya.

Tim dokter hewan setidaknya memerlukan waktu selama 45 menit yang menegangkang, untuk bisa melepaskan dengan sempurna sel-sel tumor tersebut.

Monty yang berumur lima tahun-dianggap pemiliknya sebagai salah satu anggota tercinta--harus melakukan operasi untuk menyelamatkan nyawanya dari tumor yang berada di mata kirinya.

Tumor tersebut telah menyebar, hingga ke punggungnya dan membuat dirinya berada dalam keadaan kritis.

Tim gabungan dari dokter spesialis hewan di Highcroft Bristol Zoo, melakukan prosedur halus menggunakan anestesi yang terlarut dalam air. Monty mampu bertahan begitu lama di atas air, karena ada air beroksigen yang dipompa melalui insang dan matanya.

Ikan mas keluarga ini harus rela kehilangan satu matanya saat operasi, sekarang kembali ke rumah di Bristol di mana dia sudah mulai pulih.

Sonya Miles, ahli bedah hewan eksotik di Highcroft mengatakan: "Saya dibantu Zoo Bristol Vet, Michelle Barrows melakukan operasi untuk Monty dengan waktu lebih dari 45 menit. Dia adalah seorang pasien yang brilian dan operasi berjalan sangat lancar dari awal sampai akhir. Pemiliknya sangat berdedikasi dan mereka dibayar untuk memastikan ia memiliki kualitas hidup yang lebih baik."

iklan banner

Dimohon Bantuannya Untuk Submit Link Artikel Agar Cepat Terindeks Mesin Pencari, Klik ===>> Webmaster
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda. Jangan Lupa Sebarkan Artikel yang Telah Anda Baca.
Dilarang Copy Paste Tanpa Mencantumkan Sumbernya.

0 comments:

Post a Comment

Jangan lupa tinggalkan komentar Anda di bawah ini